Kegiatan Bermain Sains yang Menyenangkan di Sekolah Taman Kanak-Kanak

Kegiatan Bermain Sains yang Menyenangkan di Sekolah Taman Kanak-Kanak

Kegiatan bermain Sains yaitu kegiatan untuk mencoba hal baru, menumbuhkan rasa ingin tahu, praktek langsung dengan kegiatan sains yang menarik untuk memancing minat dan bakat siswa dalam mengeksplor melalui hasil pengamatan dan eksperimen membantu memahami alam serta apa yang terjadi di alam secara ilmiah. Perkembangan keterampilan proses sains dasar seperti melakukan pengamatan, mengukur, mempresentasikan dan mengkomunikasikan hasil pengamatan. Kegiatan sains dapat membuktikan sebab-akibat dari bahan yang digunakan seperti membuat percobaan sains permen pelangi, gunung meletus, susu pelangi dan lain-lain. Di sekolah taman kanak-kanak diajarkan pembelajaran yang asik dan menyenangkan yaitu seperti melakukan kegiatan eksperimen (sains). Anak belajar bermain sains yang sederhana dan menyenangkan, kegiatan sains merupakan kegiatan yang ditunggu-tunggu oleh siswa di sekolah taman kanak-kanak. Siswa sangat antusias dalam mengikuti kegiatan sains. Siswa memiliki ketertarikan dengan pembelajaran sains karena bersifat praktek langsung (anak langsung mempraktekkan) dengan penuh semangat. Sains ada pada kehidupan sehari-hari dan pengalaman sehari-hari kita yang dapat berikan pemahamannya kepada anak usia dini. Agar pembelajaran sains semakin bermakna ibu guru tidak lupa membuat konten video agar pembelajarn semakin menyenangkan. Siswa diberikan kesempatan langsung dalam mempraktekkannya.

Bermain sains bagi anak usia dini adalah merupakan suatu Kegiatan yang sangat penting diberikan untuk anak usia dini karena banyak manfaatnya, yakni dapat mengembangkan kemampuan berupa eksplorasi dan investigasi, dengan melakukan aktifitas seperti mengamati dan menyelidiki objek serta fenomena alam. Sains merupakan suatu produk dan proses.  Dengan bermain sains siswa diajak untuk bereksplorasi, menemukan dan memanfaatkan objek yang dekat dengan siswa, sehingga pembelajaran sains menjadi lebih bermakna. Sebagai produk, sains adalah pengetahuan yang terorganisir dengan baik mengenai dunia fisik alami.  Sebagai proses, sains mencakup kegiatan menelusuri, mengamati dan melakukan percobaan. Sains pada anak-anak usia dini dapat diartikan sebagai hal-hal yang menstimulus mereka untuk meningkatkan rasa ingin tahu, minat dan pemecahan masalah, sehingga memunculkan pemikiran dan perbuatan seperti mengobservasi, berpikir, dan mengaitkan antar konsep atau peristiwa.

Tujuan bermain sains bagi anak usia dini adalah :

  1. Mengenalkan dan memupuk rasa cinta kepada alam sekitar sehingga  menyadari kebesaran dan keagungan Tuhan Yang Maha Esa
  2. Menumbuhkan minat pada anak usia ini untuk mengenal dan mempelajari benda-benda serta kejadian di lingkungan sekitar
  3. Mengembangkan aspek-aspek yang terkait dengan keterampilan sains dasar seperti mengamati, mencari tahu, melakukan, menemukan dan menyampaikan temuannya sehingga pengetahuan dan gagasan tentang alam sekitar dalam diri anak menjadi berkembang
  4. Mengembangkan rasa ingin tahu, tekun, terbuka, kritis, mawas dirilam kehidupannya
  5. Menggunakan teknologi sederhana dan konsep sains yang dapat digunakan untuk memecahkan masalah yang ditemukan dalam kehidupan sehari-hari

Kegiatan sains memiliki manfaat untuk anak usia dini yaitu menstimulasi anak untuk meningkatkan rasa ingin tahu, minat dan pemecahan masalah. Sehingga memunculkan pemikiran dan perbuatan seperti mengobservasi berpikir dan mengaitkan konsep atau peristiwa

Cara bermain sains pada anak usia dini adalah :

  1. Penjelasan dalam keseharian anak (melalui aktivitas sehari-hari)
  2. Dorong anak untuk menggunakan inderanya untuk mengamati benda-benda di sekitar
  3. Belajar sains dari buku yang menarik
  4. Ajak anak bereksperimen

 Kegiatan sains yang dapat dilakukan adalah : 

  • Mengenal rasa            
  • Gunung meletus
  • Belalai gajah
  • Membuat susu
  • Rambatan warna
  • Aku bisa melayang
  • Air pelangi
  • Susu pelangi
  • Permen pelangi
  • Jeruk erupsi dan lain-lain sebagainya.

Penulis : Tria Lestari, S.Pd

Leave a Reply

Your email address will not be published.